TIPS & TRIK
TIPS & TRIK
26-September-2022

RAWAT STAY BACKDOOR MOBIL

Mirip Sokbreker, Begini Cara Mudah Merawat Stay Backdoor Sebagai Penyangga Pintu Bagasi Mobil

Pintu bagasi atau pintu belakang mobil yang dibuka dengan cara diangkat dilengkapi semacam suspensi hidrolis yang menyangga pintu agar tetap terbuka.
Istilah teknisnya adalah stay backdoor.
Jika komponen ini rusak, maka pintu belakang tidak akan bisa terbuka dengan sempurna atau pintu bergerak turun sendiri.
Situasi ini jelas membahayakan Anda yang akan memasukkan atau mengeluarkan barang dari bagasi.
Selain tentunya menyulitkan karena harus menahan pintu bagasi dengan tangan.
Butuh perawatan rutin untuk menjaga komponen penyangga pintu bagasi ini tetap awet dan bisa menahan pintu yang terbuka dengan sempurna.

Perawatan Stay Backdoor Mobil
Perawatannya cukup dengan membersihkan batang hidrolis yang penampangnya mirip shock absorber pada saat pintu terbuka.
Kotoran seperti debu yang menempel dan tertumpuk pada batang hidrolis bisa menyebabkan karet seal-nya rusak.
Jika karet ini rusak, maka zat pelumas di dalamnya bisa bocor.
Deteksi kerusakan dini pada perangkat stay backdoor bisa dirasakan ketika membuka dan menutup pintu bagasi.
Anda akan mendengar bunyi pada batang hidrolis tersebu saat bergerak.
Solusi jika komponen ini rusak hanyalah dengan menggantinya karena piranti ini tidak bisa diservis.
Penggantiannya pun wajib sepasang meski yang rusak hanya sebelah untuk menjaga performanya supaya tetap balans.
Besar kemungkinan juga usia pakainya tidak lama karena perbedaan kekuatan saat menyangga pintunya.
Pastikan berbagai fluida seperti cairan rem, air radiator, oli matic, oli gardan, dan oli transmisi selalu dalam kondisi prima.

Ganti cairan kendaraan dengan produk Autochem Industry secara rutin supaya kualitasnya tidak menurun.

Dengan begitu, kinerja kendaraan secara keseluruhan akan terjaga dan memberikan performa yang irit bahan bakar.

Gatot Subroto KM 7 Jatake, Jati Uwung Tangerang, Banten 15136
+62(21)5900131
Sales[at]autochemindustry.com
Unicall 0-807-1-799-799

© Autochem Industry 2024. Maintained by kreasimaya. Hak cipta dilindungi oleh undang-undang.